KE GIIAS 2017 UNTUK LIHAT MOBIL KONSEP, TEKNOLOGI TERKINI & WORLD PREMIERE

Mari berharap lebih banyak mobil konsep dan mobil baru yang dipamerkan di GIIAS 2017 (10 – 20 Agustus) di ICE – BSD City.

Judul artikel di atas setidaknya menjadi intisari pernyataan Rizwan Alamsjah, Ketua Penyelenggara GIIAS 2017 pada saat konferensi pers, Selasa (30/5) di 100 Eatery & Bar di lantai 1 Century Park Hotel – Jakarta.

“Di GIIAS tahun 2016 lalu, kami mencatat ada 14 mobil konsep dan 22 premiere mobil baru termasuk di antaranya ada yang masuk kategori world premiere. Tahun ini dengan keikutsertaan 30 merek mobil anggota Gaikindo terdiri 22 merek kendaraan penumpang dan 8 merek kendaraan niaga, para pengunjung GIIAS 2017 akan disuguhi dengan hal yang sama dengan lebih banyak dan semarak,” kata Rizwan.  Continue reading “KE GIIAS 2017 UNTUK LIHAT MOBIL KONSEP, TEKNOLOGI TERKINI & WORLD PREMIERE”

KETUA GAIKINDO BERHARAP INDONESIA MENJADI SENTRA INDUSTRI OTOMOTIF DI ASIA TENGGARA

(Ki-Ka) Bpk. Romi (Presiden Direktur Seven Events), Bpk. Dendi T Danianto (Head Of Marketing Communication PT Pertamina (Persero), Bpk. Yohannes Nangoi (Ketua Umum GAIKINDO), Rizwan Alamsjah (Ketua Penyelenggara GIIAS 2017),Bpk. Jiwo Sukarno (Assistant Vice Presodent Bank Mandiri)

Selasa 30 Mei 2017, suasana di 100 Eatery & Bar di lantai 1 Century Park Hotel – Jakarta diramaikan oleh para petinggi Gaikindo, perwakilan Seven Events, perwakilan Pertamina, perwakilan Bank Mandiri dan para Jurnalis undangan.

“Dengan pengakuan dari OICA (Organisation Internationale des Constructeur d’Automobiles) , pameran GIIAS dapat dikatakan telah berdiri setara pelaksanaannya dengan pameran-pameran otomotif berskala internasional seperti yang dilaksanakan di Paris (Paris Motor Show), Frankfurt (Frankfurt Motor Show) dan Tokyo (Tokyo Motor Show),” kata Yohannes Nangoi, Ketua Umum Gaikindo. Continue reading “KETUA GAIKINDO BERHARAP INDONESIA MENJADI SENTRA INDUSTRI OTOMOTIF DI ASIA TENGGARA”

BERMIMPI NAIK BMW R1200GS RALLYE

sumber foto: motorcyclenews.com

Jika Anda berkesempatan ke pameran IIMS 2017 lalu, salah satu hal yang paling menyita perhatian kalangan biker sejati tentu adalah kehadiran BMW R1200GS Rallye.

Bloomberg saja sampai menuliskan artikel jika sensasi mengendarai moge berkarakter penjelajah sejati ini bak mengendarai Rolls-Royce (yah, masih satu bendera sih di BMW AG).

Saat dipamerkan di IIMS 2017, pihak BMW Motorrad Indonesia menempeli stiker harga Rp 699 juta off the road. Meski jika berminat kemungkinan harus bersabar, karena pihak BMW Motorrad Indonesia mengatakan sementara ini masih dijatahi dua unit per bulan oleh pihak prinsipal. Continue reading “BERMIMPI NAIK BMW R1200GS RALLYE”

NIHIWATU RESORTS HOTEL TERBAIK DI DUNIA PILIH KENDARAAN OPERASIONAL HYUNDAI H-1

2 (Dua) unit Hyundai H-1 XG Gasoline 2017 yang baru saja dibeli Nihiwatu Resorts pada bulan April 2017.

Tahukah Anda jika pada tahun 2016, majalah travel internasional Travel + Leisure yang berpusat di New York memberikan penghargaan hotel terbaik (“World’s Best Travel Awards 2016“) kepada Nihiwatu Resorts yang berada di Sumba, Nusa Tenggara Timur?!

Nihiwatu Resorts didirikan pada tahun 1998 oleh Claude Graves yang merupakan warga Jerman, namun pada 2012 dijual dan dibeli oleh enterpreneur asal Amerika Serikat, Christopher Burch dimana pengelolaan resort dipercayakan bersama James McBride sebagai Managing Partner  yang memiliki pengalaman panjang di bidang perhotelan.

Meski dimiliki dan dikelola oleh ekspatriat, namun 90 persen karyawan di Nihiwatu Resorts menyerap tenaga kerja dari wilayan Sumba, serta oleh pemerintah daerah kabupaten Sumba Barat dinilai telah banyak membantu peningkatan kualitas kehidupan perekonomian masyarakat setempat.

Lalu apa sih kendaraan operasional yang digunakan Nihiwatu Resorts? Ternyata salah satu merek dan model kendaraan yang dipilih oleh pihak manajemennya adalah Hyundai H-1.  Continue reading “NIHIWATU RESORTS HOTEL TERBAIK DI DUNIA PILIH KENDARAAN OPERASIONAL HYUNDAI H-1”